Saturday, November 5, 2011

Nasi Goreng Tutug Oncom Kencur


Bahan-bahan :

- 200 gr nasi putih
- 2 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 5 buah cabai rawit merah
- 1 ruas kencur
- 1 butir telur
- 100 gr oncom Bandung
- garam secukupnya
- gula secukupnya
- penyedap rasa secukupnya
- merica bubuk secukupnya
- 5 gr ketimun
- 5 gr tomat


Cara Membuat :

- haluskan bawang merah, bawang putih, cabe merah, garam, dan kencur. penyet kasar oncom, sisihkan. kocok telur dengan sedikit merica halus dan garam, lalu dadar telur tipis dalam teflon hingga matang, angkat, lalu iris tipis

- setelah bumbu halus, panaskan minyak lalu tumis bumbu bersama oncom yang sudah dipenyet kasar, aduk. masukkan nasi dan aduk kembali sambil masukkan garam, gula dan penyedap rasa jika mau. jika tidak, gula dan garam sudah sebagai penyedap rasa alami. aduk dan bolak-balik nasi sampai bumbu tercampur rata, dan matang

- sajikan dengan telur dadar, ketimun, tomat, dan kerupuk

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...